Wakil Ketua DPRD Samosir, Panen Madu Bersama Pokdarwis Desa Sijambur

/

/ Jumat, 25 Februari 2022 / 10.31 WIB

 

SAMOSIR-PILAREMPAT.COM | Wakil ketua DPRD Kabupaten Samosir Pantas Marroha Sinaga melakukan Panen Madu Asli bersama kelompok sadar wisata (Pokdarwis) di Desa Sijambur Kecamatan Ronggur Nihuta, Rabu (23/2/2022), Samosir.


Wakil Ketua DPRD Samosir meminta Pemerintah Kabupaten (Pemkab) agar memberikan perhatian terhadap penghasil madu.


Kehadiran Wakil Ketua DPRD tersebut diundang oleh Pokdarwis yang disampaikan Togar Siboro selaku sekretaris di pengurus DPD ILMI (Ikatan Lebah Madu Indonesia) untuk melakukan panen perdana.


“Sangat luar biasa diumur 43 tahun, baru kali ini saya ikut memanen madu. Tadi kita meminum madu dan memakan madu. Sangat luar biasa tadi kita juga dengan Ubi dan minum madu bersama minuman Kopi hangat”, celetuk Pantas M Sinaga


Kepada masyarakat yang bergabung di Pokdarwis 02, Pantas Sinaga berpesan, agar menjaga dan melestarikan alam disekitar lokasi.


“Jangan melakukan penebangan pohon agar madu berlimpah”, pintanya melarang.


Pantas M Sinaga menambahkan, mari bersahabat dengan alam akan memberikan dampak terbaik bagi masyarakat setempat.


Terhadap Pokdarwis 02 yang menggeluti Usaha Budidaya Lebah Madu, Pantas M Sinaga berjanji untuk menyuarakan kepada Pemkab Samosir agar memberi perhatian kepada Pokdarwis.


Politisi muda Nasdem ini juga memberikan bantuan berupa cat untuk mewarnai beberapa pondok yang didirikan oleh Pokdarwis.


Untuk menghasilkan produksi madu yang baik, pada kesempatan itu dilakukan penanaman pohon bersama, sebagai makanan lebahnya.


Sementara itu, Jahadin Tamba sebagai Ketua Pokdarwis berharap agar Wakil Ketua DPRD dapat menyampaikan aspirasi Pokdarwis kepada Pemkab untuk segera memberikan perhatian berupa bantuan kepeda Pokdarwis.


“Sebagai konsep kedepan, pengembangan wisata yang pertama adalah Madu dan Serewangi, kemudian membuat Agrowisata,” urai Jahadin.


Berharap pemerintah memberi bantuan berupa alat penyuling agar menghasilkan minyak serewangi yang lebih banyak. “Dengan adanya penghasil lebah madu ini, yang tentunya dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat terutama keluarga untuk membantu kebutuhan anak-anak biaya sekolah,” pungkasnya. (P4/MT).

Komentar Anda

Berita Terkini