Mesjid Baiturahmat Ditetapkan Sebgai Mesjid Ramah Anak

/

/ Sabtu, 07 September 2019 / 02.47 WIB





Pilarempat.com,Tanjungbalai | Ketua TP-PKK Tanjungbalai, Hj. Sri Silvisa Novita melaksanakan Kunjungan ke Mesjid Baiturramat  berlokasi di Jalan D.I Panjaitan Kelurahan Pasar Baru, Lingkungan II, Kecamatan Sei Tualang Raso dalam rangka pelaksanaan Pengajian rutin bulanan sekaligus penetapan Mesjid Baiturrahmat sebagai salah satu Mesjid Ramah Anak, di Kota Tanjungbalai, Jumat ( 6/9/2019).

Maksud dan tujuan kegiatan hari ini yakni melaksanakan program mesjid ramah anak yang merupakan salah satu bentuk dukungan TP-PKK kepada Pemerintah Kota (Pemkot) Tanjungbalai dalam mewujudkan Tanjungbalai sebagai Kota Layak anak. Konsep Mesjid Ramah anak secara umum terlibat dari Fasilitas bermain yang tersedia dan lingkungan serta nuansa masjid yang nyaman dan disenangi anak anak,ujar Vita

Situasi lingkungan Masjid yang nyaman dan sambutan pengurus masjid dan jamaah dewasa yang ramah kepada anak akan menambah semangat anak tersebut untuk terus datang ke mesjid.

Dengan banyaknya anak anak yang datang ke mesjid, jelas Sri, Silvia akan menumbuhkan kecintaan mereka terhadap agama dan secara akhlak, Insyaallah akan jauh lebih baik dibanding anak anak yang lebih suka bergaul diluar lingkungan mesjid.

“Ini menjadi penting sekali, dimana mesjid dari dulu adalah tempat strategis dalam membangun karakter anak yang baik dan beriman. Mengarahkan anak untuk bergaul sehat dan mengajak anak untuk sama sama beribadah ke mesjid, peran pengurus mesjid penting dalam mengkondisikan anak untuk tetap nyaman dan tenang untuk ibadah, mengaji dan bermain di mesjid," ungkapnya.

Dengan adanya Mesjid ramah anak nantinya diharapkan diisi dengan kegiatan pengajian sesuai anak. Inti Tausyiah yang disampaikan disesuaikan dengan bahasa yang sederhana, mudah dipahami dan tentunya menarik didengar oleh anak anak. 

"Kegiatan lain bisa diisi dengan membacakan buku cerita/dongeng tentang kisah tauladan Nabi untuk menarik perhatian," tuturnya.

Melalui kegiatan ini, Sri Silvisa Novita yang juga isteri walikota Tanjungbalai mengharapkan agar fungsi Mesjid sebagai pusat pengasuhan dapat berfungsi kembali sebagai wujud kepedulian terhadap pembangunan karakter anak bangsa, sekaligus sebagai tempat untuk belajar dan berinovasi.

“Karena anak adalah kader pengganti kita dimasa depan. Betul atau tidaknya sikap mereka nanti, tergantung bagaimana kita didik dimasa sekarang,”pungkasnya. (P4/Rimanto)

Komentar Anda

Berita Terkini