Mahasiswa Kembali Bentrok dan Lempari Batu Gedung DPRD Sumut

/

/ Rabu, 25 September 2019 / 11.45 WIB

Bentrok Mahasiswadi Gedung DPRD  dengan aparat keamanan di depan gedung DPRD Sumut, Jaalan Imam Bonjol, Selasa sore (24/9). (foto: P4/istimewa)

Pilarempat.com, Medan | Setelah siang harinya bentrok dengan aparat keamanan, kembali puluhan mahasiswa Selasa, (24/9/2019) sekira jam 18.00 Wib melempari gedung DPRD Sumut dengan batu dari Lapangan Benteng menuju gerbang DPRD Sumut.
Aksi ini diduga sebagai tindakan solidaritas terhadap teman-teman nya yang ditangkap petugas pasca pelemparan batu ke gedung DPRD Sumut.
Namun petugas Poldasu dan Polrestabes Medan yang semula ingin bersiap-siap ke markasnya, tiba-tiba tersentak dan mengejar kembali dengan tembakan gas air mata.
Pengamatan wartawan, puluhan mahasiswa diantaranya masih tetap melempari gedung DPRD Sumut sampai akhirnya mundur.
Namun petugas masih berupaya mengejar para mahasiswa dengan beberapa kali tembakan gas air mata. Sementara dari pembatas gerbang Lapangan Benteng terlihat petugas dari Kodim 0201/BS turut meredakan aksi mahasiswa dan meminta petugas dari Kepolisian tidak lagi beraksi demi mencapai kondusifitas. [P4/KP]

Komentar Anda

Berita Terkini