Bupati Samosir, Canangkan Program Unggulan Dengan Pembukaan Jalan Parhorasan-Salaon

/

/ Kamis, 28 April 2022 / 11.17 WIB

 

SAMOSIR-PILAREMPAT.COM | Bupati Samosir sebelum digaungkan program unggulan Bunga Desa telah merencanakan Pembukaan Jalan Parhorasan-Salaon.


Saat ini Bupati melakukan peninjauan pembukaan jalan Parhorasan-Salaon Toba. Pembukaan serta sirtunisasi sepanjang satu kilometer dengan menghubungkan Desa Parhorasan menuju Salaon. Akses jalan tersebut merupakan satu-satunya akses jalan yang digunakan masyarakat terutama anak sekolah dari Desa Parhorasan.


Hal ini dilakukan guna menanggapi keluhan masyarakat atas rusaknya akses menuju desa Parhorasan. Sehingga Bupati Vandiko T Gultom melalui program Bunga Desa langsung merespon dengan mengadakan perbaikan sirtunisasi.


Dijelaskan Bupati lagi, bahwa pembukaan dan sirtunisasi ini sangat penting dalam memudahkan masyarakat Desa Parhorasan secara khusus anak sekolah menuju Salaon Toba menempuh pendidikan.


Disisi lain juga, Bupati menyampaikan agar masyarakat dapat memanfaatkan keberadaan alat berat selama di Desa Parhorasan. Baik untuk pembukaan jalan usaha tani, dan jalan menuju lokasi perkampungan dan jalan lainnya yang dibutuhkan masyarakat.


Sebagai persyaratan utama antara lain, masyarakat harus bersedia membebaskan lahan dengan lebar 6 m dan diajukan kepada kepala desa maka akan dikerjakan pemerintah melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang.


Kepala Desa Parhorasan Bueraja Sihotang telah mengakui bahwa yang sebelumnya jalan tersebut sangat memprihatinkan dan rusak berat. Dengan kehadiran Bupati didesannya, Bueraja menyampaikan ucapan terima kasih atas perhatian Bupati dan berharap jalan penghubung ini dapat layak dilalui masyarakat terutama anak sekolah.


“Atas nama masyarakat Desa Parhorasan, kami ucapkan terima kasih kepada Bupati serta jajarannya”, ucapnya. (P4/MT)

Komentar Anda

Berita Terkini