Kafilah MQK Aceh Utara Masuk Final

/

/ Rabu, 04 Desember 2019 / 08.37 WIB


Kafilah Musabaqah Qiraatil Kutub (MQK) Aceh Utara berfoto bersama di arena MQK di Banda Aceh..
PILAREMPAT.com, LHOKSEUMAWE | Kafilah Qiraatil Kutup (KQK ) Kabupaten Aceh Utara  berhasil memasuki final dalam kegiatan MQK tingkat propinsi Aceh yang digelar oleh Dinas Pendidikan Aceh yang berlangsung di Asrama Haji  Banda Aceh.

Kepala Dinas Pendidikan Dayah Aceh Utara, Abdullah Hasbullah, SAg ,MSM kepada pilar empat.com mengatakan dari beberapa cabang perlombaan yang diikuti, kafilah Aceh Utara memasuki final di sejumlah cabang yang diperlombakan baik peserta putra  maupun peserta putra .

Peserta putra yang masuk final yaitu  bidang tauhid dengan nomor undian 05, dengan nomor undian 013 dan Bahasa Arab nomor 041.

Sedangkan untuk peserta putri yang masuk final jelas Abdullah yaitu cabang tauhid pemegang nomor undian 004 ,cabang usul high nomor undian 038, hadis nomor undian 028,bahasa Arab nomor undian 004, dan Bahasa Indonesia nomor undian 036.

Kadis Pendidikan Dayah Aceh Utara menambahkan,kegiatan MQK yang berlangsung dari tanggal 30Nopember hingga 3 December 2019 pihaknya yakin Aceh Utara akan meraih juara umum. (P.4/zky).

Komentar Anda

Berita Terkini